Paramitha Bacakan Raperda APBD Tahun Anggaran 2020

paramithamessayu.id – Jum’at (29/11) Rapat Paripurna tentang Penetapan Propemperda Kota Tangsel Tahun 2020 dan Persetujuan Bersama Walikota Tangsel dan DPRD tentang Raperda APBD Tahun Anggaran 2020 resmi ditutup.

Setelah kerja maraton pembahasan Raperda selama beberapa pekan terakhir, Saya sebagai salah satu Anggota Badan Propemperda DPRD Kota Tangsel berkesempatan membacakan Penetapan Propemperda Kota Tangsel.

Alhamdulillah target kedewanan tahun 2020 terus berprogres, Semoga hasil kebijakan yang sudah diputuskan dapat tersosialisasikan dengan baik ke masyarakat luas